Disembunyikan? AHB tuntut hasil investigasi PPPK Buol dibuka ke publik

- Reporter

Tuesday, 27 May 2025 - 21:00 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KaseKabar.com – Aliansi Honorer Buol (AHB) mempertanyakan kejelasan hasil investigasi dugaan maladministrasi seleksi PPPK. Hingga (28/5), laporan Inspektorat belum dipublikasikan.

Hasil investigasi dugaan pelanggaran dalam seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Buol belum dibuka ke publik. AHB menilai hal ini mencederai transparansi.

Koordinator AHB, Susanto Dunggio menyebut DPRD dan Pemda Buol terkesan bermain mata, lantaran hingga kini tidak ada sikap tegas atas rekomendasi RDP pada (30/1).

KONTEN IKLAN

ads

IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN

Dalam pertemuan AHB dengan Komisi I dan Ketua DPRD Buol pada (26/5), Ketua DPRD Rian mengaku telah menerima laporan Inspektorat dari Wahida, namun menyatakan dokumen itu bersifat rahasia.

“saya sudah terima dari inspektorat, namun Wahida mengatakan dokumen ini rahasia,” ujar Rian kepada AHB. Sementara, Wayan Gara dari Komisi I menyarankan AHB untuk menyurati DPR terkait tuntutan identifikasi ulang honorer dan penerima PPPK.

Susanto mengaku telah dua kali melayangkan permohonan RDP lanjutan namun tak mendapat respons. “Kami kecewa, banyak yang belum digaji sejak Januari,” ujarnya.

Menanggapi hal itu, Kepala BKPSDM Buol, Asrarudin menyatakan masih menunggu proses final. “Masih dalam proses ow, belum ada keputusan tentang yang 16,” ujarnya via WhatsApp (26/5).

AHB mendesak seluruh honorer PPPK diverifikasi dengan dokumen SPTJM dan SP2D. Mereka juga meminta penghentian diskriminasi dan praktik penghapusan honorer aktif dari SK.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Makna Hari Guru Sedunia 2025: Mengajar Sebagai Profesi Kolaboratif untuk Masa Depan Pendidikan
HMI Buol Gelar Aksi Mimbar Bebas, Soroti Janji 100 Hari Kerja Bupati
Kepala DLH Buol Sunaryo Raukang Purna Tugas, Dilepas dengan Acara Perpisahan Penuh Keakraban
Ekspansi PT HIP di Desa Lonu, LS-ADI Buol Angkat Suara!
Pemuda Buol, Agung Trianto : Sejarah Kabupaten Buol Bukan Hadiah dari PT HIP
Penolakan Warga Lonu Ungkap Dugaan Pelanggaran HAM dalam Aktivitas PT HIP
Muktamar X PPP Sempat Ricuh! DPW Sulteng : Agus Suparmanto Sah Jadi Ketum
Jelang Konfercab, Ke VII, PMII Tolitoli Optimalkan Proses Rekrutmen Calon Ketua

Berita Terkait

Sunday, 5 October 2025 - 13:24 WITA

Makna Hari Guru Sedunia 2025: Mengajar Sebagai Profesi Kolaboratif untuk Masa Depan Pendidikan

Wednesday, 1 October 2025 - 04:11 WITA

HMI Buol Gelar Aksi Mimbar Bebas, Soroti Janji 100 Hari Kerja Bupati

Monday, 29 September 2025 - 15:03 WITA

Kepala DLH Buol Sunaryo Raukang Purna Tugas, Dilepas dengan Acara Perpisahan Penuh Keakraban

Monday, 29 September 2025 - 11:57 WITA

Ekspansi PT HIP di Desa Lonu, LS-ADI Buol Angkat Suara!

Sunday, 28 September 2025 - 17:41 WITA

Pemuda Buol, Agung Trianto : Sejarah Kabupaten Buol Bukan Hadiah dari PT HIP

Berita Terbaru

Kotamobagu

Pesan Humanis Kapolres Irwanto Saat Commander Wish

Monday, 3 Nov 2025 - 15:27 WITA

Bolmong

Tinjau Banjir di Bolmong, Sekda Abdullah Dampingi BNPB RI

Sunday, 2 Nov 2025 - 13:30 WITA