Gelaran Lomba Desa di Bolmong, Kopandakan Dua Raih Peringkat Pertama

- Reporter

Wednesday, 4 June 2025 - 23:45 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bolmong_Dalam gelaran Lomba Desa di Bolaang Mongondow, Desa Kopandakan Dua, Kecamatan Lolayan meraih Juara Satu, disusul Desa Bolaang Satu, di posisi kedua dan Desa Mopuya peringkat ke tiga.

Desa yang meraih Juara ini, ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Bolaang Mongondow, Nomor 263, pada Rabu (4/6/2025).

Dimana, lomba Desa tahun 2025 ini, disusun dengan tema, “Desa dan Kelurahan tangguh pangan, wujudkan ketahanan pangan nasional menuju Indonesia Emas”.

KONTEN IKLAN

ads

IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN

Adapun, Petunjuk pelaksanaan (Juklak) Lomdeskel 2025 ini dikeluarkan langsung oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Menurut, Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bolmong, Deker Rompas.,SE.,MM.,mengatkan, untuk pelaksanaan lomba Desa tahun ini agak berbeda dengan tahun sebelumnya,

‘Pelaksanaan Lomba Desa tahun ini memang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Ada sejumlah indikator tambahan di Juklaknya dari kemendagri, kami hanya menyesuaikan saja,” Ujarnya.

Lomba Desa merupakan salah satu Tahapan dari Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan sebagaimana diatur dalam Permendagri Nomor 81 Tahun 2015 tentang Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan.

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Kelembagaan dan Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna DPMD Bolmong, Wanti Indira Toligaga SAB mengatakan, sejumlah indikator penilaian Lomba Desa yakni, kinerja pemerintahan, inisiatif dan kreativitas  dalam pemberdayaan masyarakat, desa berbasis teknologi informasi, pelestarian adat dan budaya, serta indikator terkait pemerintahan lainnya.

”Keunggulan utama Desa Kopandakan Dua itu adalah tata kelola administrasi desa, diantaranya pelayanan dokumen kependudukan, produk hukum pemerintahan desa, pelaporan keuangan BUMDes, hingga administrasi TP PKK,” kata Wanti.

Tim penilai Lomba Desa tingkat kabupaten ini terdiri dari Dinas PMD, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Bagian Hukum, BPBD, Dinas Kominfo, dan TP PKK.

Desa yang meraih Juara, agar lebih meningkatkan lagi Kinerja dan pelayanan pada masyarakat.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dorong Ketahanan Pangan Daerah”, Perdana”, Bupati Yusra Bersama Danrem 131 Santiago Gelar Penanaman Jagung Hibrida
Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong
Ciptakan Hatrik, Desa Kopandakan Dua Kembali Raih Juara Pertama Lomba Desa Tingkat Provinsi
Hadiri HUT Bhayangkara Polri ke 79, Bupati Yusra Sebut Polres Bolmong Tetap Presisi dan Mengayomi
Bupati Yusra Sebut Kampus Kemajemukan Bakal Dibangun di Dumoga Raya
Hadiri Rapat Paripurna, Bupati Yusra Alhabsyi bersama DPRD Bolmong Bahas 5 Ranperda
Pastikan Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat, Bupati Yusra Sidak RSUD Datoe Binangkang
Dua Direksi PDAM Bolmong Memasuki Masa Purna Tugas

Berita Terkait

Wednesday, 2 July 2025 - 10:42 WITA

Dorong Ketahanan Pangan Daerah”, Perdana”, Bupati Yusra Bersama Danrem 131 Santiago Gelar Penanaman Jagung Hibrida

Tuesday, 1 July 2025 - 23:37 WITA

Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong

Tuesday, 1 July 2025 - 13:32 WITA

Ciptakan Hatrik, Desa Kopandakan Dua Kembali Raih Juara Pertama Lomba Desa Tingkat Provinsi

Saturday, 28 June 2025 - 07:21 WITA

Bupati Yusra Sebut Kampus Kemajemukan Bakal Dibangun di Dumoga Raya

Wednesday, 25 June 2025 - 23:08 WITA

Hadiri Rapat Paripurna, Bupati Yusra Alhabsyi bersama DPRD Bolmong Bahas 5 Ranperda

Berita Terbaru

Bolmong

Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong

Tuesday, 1 Jul 2025 - 23:37 WITA