Ditengah Efisiensi Anggaran,Dony Lumenta : Evaluasi Program Anggaran yang tidak Mendesak

- Reporter

Monday, 24 February 2025 - 15:05 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kasekabar.com,Bolmong_Hari pertama Wakil Bupati Bolmong Dony Lumenta Pimpin Apel Perdana beserta seluruh SKPD sejak dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025,di Istana Negara.

Dihari pertama apel perdana ini,Wakil Bupati Dony Lumenta membacakan amanah Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi yang sedang mengikuti pembekalan seluruh Kepala Daerah Se Indonesia selama 8 hari di Akmil Magelang.

KONTEN IKLAN

ads

IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN

Apel perdana ini diikuti langsung oleh seluruh OPD,Sangadi dan Perangkat Desa yang berlangsung di halaman Kantor Bupati Bolaang Mongondow,senin (24/2/2025) hari ini.

Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Bolmong
Dony Lumenta menegaskan bahwa apel kerja perdana ini, menjadi momentum bagi seluruh ASN untuk meningkatkan etos kerja dan loyalitas serta kedisiplinan dalam melayani masyarakat secara profesional dan efisien.

“Saya ingin menegaskan bahwa seluruh ASN harus memiliki komitmen untuk bekerja dengan pola pikir baru serta meninggalkan kebiasaan lama yang tidak produktif. Kita harus membangun sinergi yang kuat demi kemajuan Bolaang Mongondow,” tegas Lumenta.

Lebih lanjut,Ia menambahkan bahwa Apel kerja perdana ini,seharusnya dipimpin langsung oleh Bupati Yusra Alhabsyi. Namun, karena sedang mengikuti retreat di Akmil Magelang Jateng, tugas tersebut dipercayakan kepada dirinya selaku Wakil Bupati Bolmong.

Selain itu,Wabub juga menyoroti pentingnya rasionalisasi anggaran daerah sebagai tindak lanjut dari Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi anggaran.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap rupiah yang dibelanjakan benar-benar memberikan dampak positif bagi masyarakat. Oleh karena itu, anggaran perjalanan dinas luar daerah, belanja operasional yang tidak mendesak, serta honorarium staf khusus akan dievaluasi dan dialihkan ke program yang lebih bermanfaat,” tambahnya.

Ditengah efisiensi anggaran oleh Pemerintah Pusat,seyongyanya seluruh OPD untuk dapat memperhatikan berbagai kebutuhan yang urgen serta dibutuhkan langsung oleh masyarakat,agar Pemerintahan dan pelayanan tetap berjalan dengan baik.

Pesta demokrasi telah selesai,Pemerintah menghimbau agar masyarakat tidak lagi berkotak kotak karna perbedaan politik.tumbuhkan jiwa untuk membangun bersama Bolmong agar lebih maju dan sejahtera sesuai 8 Misi Asta Cita Bersama Indonesia Maju,Menuju Indonesia Emas 2045,yang menjadi Visi Presiden dan Wakil Presiden RI.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dorong Ketahanan Pangan Daerah”, Perdana”, Bupati Yusra Bersama Danrem 131 Santiago Gelar Penanaman Jagung Hibrida
Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong
Ciptakan Hatrik, Desa Kopandakan Dua Kembali Raih Juara Pertama Lomba Desa Tingkat Provinsi
Hadiri HUT Bhayangkara Polri ke 79, Bupati Yusra Sebut Polres Bolmong Tetap Presisi dan Mengayomi
Bupati Yusra Sebut Kampus Kemajemukan Bakal Dibangun di Dumoga Raya
Hadiri Rapat Paripurna, Bupati Yusra Alhabsyi bersama DPRD Bolmong Bahas 5 Ranperda
Pastikan Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat, Bupati Yusra Sidak RSUD Datoe Binangkang
Dua Direksi PDAM Bolmong Memasuki Masa Purna Tugas

Berita Terkait

Wednesday, 2 July 2025 - 10:42 WITA

Dorong Ketahanan Pangan Daerah”, Perdana”, Bupati Yusra Bersama Danrem 131 Santiago Gelar Penanaman Jagung Hibrida

Tuesday, 1 July 2025 - 23:37 WITA

Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong

Tuesday, 1 July 2025 - 13:32 WITA

Ciptakan Hatrik, Desa Kopandakan Dua Kembali Raih Juara Pertama Lomba Desa Tingkat Provinsi

Saturday, 28 June 2025 - 07:21 WITA

Bupati Yusra Sebut Kampus Kemajemukan Bakal Dibangun di Dumoga Raya

Wednesday, 25 June 2025 - 23:08 WITA

Hadiri Rapat Paripurna, Bupati Yusra Alhabsyi bersama DPRD Bolmong Bahas 5 Ranperda

Berita Terbaru

Bolmong

Yusra-Dony Wujudkan Kampus Moderasi di Bolmong

Tuesday, 1 Jul 2025 - 23:37 WITA