Kapolres Irwanto Serahkan Hadiah Kepada Para Pemenang Lomba Menulis Feature

- Reporter

Tuesday, 18 November 2025 - 06:28 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kotamobagu – Polres Kotamobagu menyerahkan piagam dan hadiah kepada para pemenang Lomba Menulis Feature dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda.

Penyerahan tersebut di serahkan langsung oleh Kapolres Kotamobagu, AKBP Irwanto, SIK MH, di lapangan apel Mapolres, Senin (17/11/2025).

Lomba dengan tema Sinergi Pemuda dan Kepolisian: Bersama Menjaga Negeri ini menghasilkan sejumlah pemenang, yakni:
Juara I: Muhamad Fahmi Babuyongki
Juara II: Putri Intan Mamonto
Juara III: Amir Halatan
Favorit I: Nindy Anastasya Pobela
Favorit II: Sasmita Paputungan

KONTEN IKLAN

ads

IKLAN - SCROLL UNTUK MELANJUTKAN

“Kami ucapkan selamat kepada para pemenang yang telah meraih nilai tertinggi. Kami bangga kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi menyalurkan ide dan gagasan melalui karya tulis inspiratif tentang kepolisian. Hasil karya para pemenang dan 12 tulisan terbaik nantinya akan kami bukukan,” ujar Kapolres.

Para pemenang berhasil meraih nilai tertinggi dari total 54 peserta. Adapun dewan juri terdiri atas Jurnalis M. Ali Sumardi, Pemred Zonautara.com Ronny Buol, dan Lusyane Maengkom dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kotamobagu.

Kapolres juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Bolmong Raya (BMR) yang telah berpartisipasi, termasuk panitia dan juri yang turut menyukseskan kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, sebuah kehormatan bisa menerima Juara 1 Lomba Menulis Feature yang diselenggarakan oleh Polres Kotamobagu. Terima kasih kepada Kapolres AKBP Irwanto atas apresiasinya dan pesan beliau: semangat terus dalam berkarya! Ucapan itu menjadi penyemangat besar bagi saya untuk terus maju,” ujar Muhamad Fahmi Babuyongki.

Fahmi menambahkan, penghargaan ini bukan hanya soal hasil, tetapi juga proses belajar dan komitmen untuk menghadirkan tulisan yang bermanfaat.

“Semoga ke depan saya bisa terus berkarya lebih luas, memperkuat literasi, dan membawa nilai-nilai kebaikan dalam setiap karya,” ungkapnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolres Irwanto dan Dandim Fahmil Serahkan Santunan Laka Lantas Isteri Prajurit TNI
Tinjau Fasilitas Prajurit Yon TP 868, Kasdam XIII/Merdeka Disambut Dandim Fahmil dan Wadanyon Widodo
Didampingi Kapolres Irwanto dan Wakapolres Romel Pontoh, Wakapolda Awi Setiyono Tinjau Layanan Call Center 110
Pesan Humanis Kapolres Irwanto Saat Commander Wish
Tinjau Lokasi Banjir Desa Muntoi, Kapolres Kotamobagu Imbau Warga Jauhi Bantaran Sungai
Langkah Tegas Polres Kotamobagu Tertibkan Knalpot Brong
Muskot Ke IV, Novarisal Binjindan Resmi Nahkodai PERCASI Kotamobagu
Dukung Program MBG, Kapolres Irwanto bersama Wali Kota & Senator Adriana Monitoring Kesiapan Kantor SPPG

Berita Terkait

Tuesday, 18 November 2025 - 06:28 WITA

Kapolres Irwanto Serahkan Hadiah Kepada Para Pemenang Lomba Menulis Feature

Tuesday, 18 November 2025 - 05:54 WITA

Kapolres Irwanto dan Dandim Fahmil Serahkan Santunan Laka Lantas Isteri Prajurit TNI

Monday, 17 November 2025 - 11:21 WITA

Tinjau Fasilitas Prajurit Yon TP 868, Kasdam XIII/Merdeka Disambut Dandim Fahmil dan Wadanyon Widodo

Friday, 7 November 2025 - 07:12 WITA

Didampingi Kapolres Irwanto dan Wakapolres Romel Pontoh, Wakapolda Awi Setiyono Tinjau Layanan Call Center 110

Monday, 3 November 2025 - 15:27 WITA

Pesan Humanis Kapolres Irwanto Saat Commander Wish

Berita Terbaru

Bolmong

Bupati Yusra Lepas Para Kontingen Perwakilan Bolmong Ke Porprov

Sunday, 16 Nov 2025 - 11:45 WITA